Posts

Showing posts from March, 2019

Kelebihan dan Kekurangan Diversifikasi Saham

Kebanyakan investor saham terbagi dua dalam pengambilan kepurusan diversifikasi. Yang pertama adalah yang memiliki sedikit jenis saham (concentrated diversification) dan yang banyak (wide diversification). Disini saya akan mengulas kelebihan dan kekurangan masing masing strategi dengan asumsi sahamnya ada yang brrhasil. 1. Concentrated Diversification (memiliki sedikit jenis saham) Penganut: Warren Buffett, lee kong heng, Aakar (founder jouska). Kelebihan: karena jenis saham yang dipegang sedikit dengan asumsi kinerjanya baik, maka keuntungannya lebih besar karena jumlah saham yang gagal juga sedikit. Kelemahan: A. energi, waktu dan tenaga. Untuk menemukan saham yang benar benar bagus dibutuhkan usaha yang lebih untuk memilih seluruh saham. B. Resiko lebih besar. Karena sahamnya sedikit tentu saja resiko ketika ada perusahaan yang hancur akan lebih besar, karena resiko ini akan dibagi dengan jumlah saham yang lebih sedikit. 2. Wide Diversification Penganut: Peter Lynch, venture...

5 podcast inspiratif berbahasa Indonesia

Akhir akhir ini podcast mulai rame di Indonesia. Dengan format audio, podcast punya keunggulan seperti hemat kuota, bisa dinikmati sambil ngerjain kerjaan lain. Langsung aja, beberapa podcast berbahasa Indonesia yang menurut saya menarik anatar lain: 1. Thirty days of launch 2. Makna talks 3. Inspigo (download di playstore atau AppStore) 4. Podcast subjektif 5. Kata Dochi

Indonesia Darurat Korupsi

The biggest criminals wear ties, sepertinya tidak berlaku di Indonesia. Dilansir dari kompas.com, sejak digulirkannya dana desa, telah terjadi 181 kasus korupsi dengan total kerugian 40,6 miliar rupiah. Artinya apa? Artinya korupsi tidak hanya milik elit politik di Jakarta, melainkan telah menjalar sampai ke pelosok pelosok pedesaan. Pentingnya pendidikan anti korupsi Dari kenyataan diatas, korupsi sebagai budaya bangsa sepertinya tidak bisa kita elakkan. Mulai dari hadiah untuk dosen penguji, sampai uang rokok di PNS. Masyarakat sepertinya masih banyak yang belum paham tentang apa itu kkn dan masih memaklumi perilaku seperti memberi hadiah pada pejabat atau memberikan uang untuk mempermudah suatu izin.  Budaya ini perlu untuk diberantas, dari akar akarnya. Pendidikan tentu menjadi ujung tombak. Perlu diberikan pemahaman tentang kkn mulai dari sd sampai bangku kuliah. Walaupun materinya sama saja, setidaknya untuk mengingatkan.

Semua orang wajib melakukan investasi tetapi tidak wajib investasi saham

Semua orang wajib investasi Tidak ada yang pasti di dunia ini, tidak ada yang terlalu besar untuk jatuh. Perusahaan sebesar enron atau lehman brother's bahkan negara seperti yunani tetap bisa bangkrut. Begitu juga dengan pekerjaan kita, maka setiap orang harus berjaga jaga, salah satunya dengan investasi. Kenapa harus investasi? Karena tabungan saja belum tentu cukup, tabungan tanpa disadari akan terus tergerus nilainya oleh inflasi. Haruskah investasi saham? Bursa efek Indonesia mengeluarkan kampanye yuk nabung saham. Ditambah dengan berbagai motivasi di media sosial, jumlah investor di pasar modal meningkat drastis. Namun apakah menjadi keharusan untuk semua orang investasi saham secara langsung? Menurut saya sih tidak. Berikut beberapa alasannya. 1. Tidak semua orang memiliki waktu yang cukup. Lo Kheng Hong, Warren Buffett, Peter lynch maupun banyak investor sukses lain adalah orang orang yang terjun total ke pasar saham atau menjadi fulltime investor. Sangat jarang melihat...

Mengapa sepakbola sangat populer

Beberapa bulan terakhir saya lumayan sering ngedengerin podcast. Hal yang menarik ternyata banyak podcast yang masuk trending, baik di spotify atau google podcast yang ngomongin sepak bola. Ini fenomena yang unik. Ditengah gempuran e sport, sepakbola masih tetap mempertahankan posisinya sebagi olahraga paling populer. Berikut alasan alasan menurut saya mengapa hal ini terjadi. 1. Memiliki sejarah yang panjang. Menendang nendang sebuah bola dari bahan kulit pertama kali dilakukan sejak 2 abad sebelum masehi di cina. Sangat luar biasa disaat masih banyak bangsa yang masih dalam masa prasejarah sepakbola bahkan telah muncul. 2. Di populerkan di seluruh dunia oleh inggris. Beritania raya pernah menjadi negara adidaya. Bahkan ada pepatah mengatakan, tidak ada matahari tenggelam di kerajaan inggris saking luasnya daerah kekuasaannya pada saat itu. Sepakbola yang juga merupakan salah satu olahraga favorit orang inggris akhirnya dibawa dan dimainkan di seluruh dunia. 3. Mudah dimainkan P...

Belajar investasi saham dari venture capital (founder market fit)

"Problem is not the gun, but person behind the gun" Kira kira itulah kalimat dosen manajemen sdm saya dulu di kampus. Implementasi kalimat tersebut juga terjadi di dunia startup. Daripada ide, venture capital(perusahaan yang mendanai startup) lebih memilih berdasarkan latar belakang founder startup untuk menentukan startup mana yang mereka investasikan. Hal yang sama juga bisa diterapkan dalam investasi saham, dalam hal ini direktur (CEO). Utamanya pada perusahaan yang tidak memiliki intangible assets yang kuat. Perusahaan seperti unilever siapapun ceonya perusahaan tidak akan berdampak buruk dalam jangka pendek karena kekuatan brand tiap produknya. Orang orang tidak akan mudah untuk tidak membeli lagi pepsodent dalam jangka pendek. Hal ini berbeda dengan perusahaan seperti perbankan, tambang, multifinance dll, pengaruh ceo akan sangat kuat atas kinerja perusahaannya. Berikut adalah beberapa ceo yang memiliki prestasi yang baik sepengetahuan saya. 1. Jerry NG Dalam waktu...